Sumur Artesis Sebagai Sumber Air Tanah Potensial

Sumur artesis dalam penjelasan populernya adalah sumur yang airnya dapat memancar ke permukaan tanpa perlu dilakukan pemompaan. Fenomena ini merupakan fenomena alami yang disebabkan oleh kondisi geologi khusus. Adapun kondisi geologi yang memungkinkan untuk adanya sumur artesis adalah posisi permukaan sumur yang berada di bawah tekanan akuifer tertekan (lapisan batuan maupun pasir yang mengandung air), sehingga air dalam sumur akan naik ke permukaan maupun elevasi yang sesuai dengan titik di mana keseimbangan hidrostatik tercapai.

Guna memperoleh gambaran komprehensif mengenai karakteristik akuifer tertekan yang akan menjadi penyuplai air pada sumur artesis, maka perlu dilakukan sejumlah pengujian. Adapun pengujian yang perlu dilakukan diantaranya uji pompa dan analisis physico-chemical-bio air. Hasil uji pompa akan memberikan gambaran terhadap kapasitas dan kemampuan akuifer dalam mengalirkan air. Sementara hasil analisis physico-chemical-bio air memberikan gambaran karakteristik parameter komponen fisik, kimiawi, dan biologis yang terdapat di dalam air.

Data mengenai karakteristik komponen tersebut akan dikomparasi dengan regulasi pemerintah yang mengatur standar persyaratan kualitas air sebagai sumber air bersih, seperti Peraturan Menteri Kesehatan RI No.416/Menkes/Per/IX/1990. Hasil komparasi tersebut akan menjadi dasar pertimbangan teknis untuk menentukan kesesuaian kualitas air dari sumur artesis untuk menjadi sumber air bersih maupun jenis perlakuan yang perlu diterapkan agar dapat menyesuaiakan kualitas air sumur artesis yang memenuhi dengan regulasi pemerintah maupun persyaratan teknis dan kesehatan yang berlaku.

Pemanfaatan air dari sumur artesis dengan karakteristik geologinya dinilai dapat menjadi sumber air tanah yang potensial. Hal ini disebabkan oleh sumur artesis memiliki tingkat kerentanan yang rendah terhadap kontaminan, serta relatif mudah untuk diperoleh karena tanpa pemasangan instalasi pompa serta pengeluaran energi listrik pada masa pemanfaatannya. Dengan demikian, maka observasi dan investigasi terhadap berbagai potensi sumur artesis perlu dilakukan guna memenuhi kebutuhan air masyarakat yang semakin meningkat dalam waktu ke waktu.

————–

Informasi lebih lanjut dan layanan kemitraan dapat menghubungi admin@geosriwijaya.com maupun melalui Hotline GN Consulting +62 822-6971-9490/+62 822 8082 8978.

GN Consulting; Professional and Reliable

Leave A Comment

X
WhatsApp chat